Wednesday, August 11, 2021

RESENSI, SINOPSIS, REVIEW ANIME N.H.K NI YOUKUSO


        


HIDUP ITU HARUS BEKERJA
            

Judul        : NHK ni Youkoso (2006)
Genre       : Psychology, Drama, Comedy, Romance
Rate MAL  : 8,33/10
Rate Ane   : 4/5

Sutradara :
YĆ«suke Yamamoto

Penulis:
Satoru Nishizono

Episode: 
24 eps

Studio:
Gonzo

Producers: 
NHK, Victor Entertainment

Durasi: 
24 menit/eps

Pengisi Suara (Seiyu):
Koizumi Yutaka (Sato)
Makino Yui (Misaki)
Sakaguchi Daisuke (Yamazaki)

          Sinopsis:

        Anime ini bercerita tentang tokoh utama yang bernama Satou Tatsuhirou umur 22 tahun. Satou ini menjadi hikimori Istilah yang dibuat pengarang yang berarti orang yang terisolasi dari kehidupan sosial dan keluar rumah hanya untuk membeli makanan. Satou ini menjadi hikimori selama 4 tahun. Satou ini sebenarnya menyadari ini hikimori ini merupakan suatu konspirasi yang dibuat oleh organisiasi Asosiasi seluruh dunia yang disebut N.H.K NI YOUKUSO yang ia lihat di televisi dan ditambah diperkuat dengan gagasan oleh kakak kelasnya yang ia kenal waktu di SMA dulu. Sewaktu dalam kekahawatiran ketika apartemen yang dia tempati ada yang mengedor-gedor pintu dibukalah ada orang yang punya apartemen dan ditemani gadis cantik yang bernama Misaki Nakahara. Bibi misaki ini merupakan pemilik apartemen yag ditempati satou. Bibinya misaki ini menawari satou untuk bekerja disebuat perpustakaan manga miliknya. Karena satou merupakan seorang hikimori. Satou beranggapan bahwa bibi bisa mengetahui bahwa satou ini hikimori Karena dia sering mengurung dikamar dan di D.O dari kuliahnya.

        Di lain hari tiba-tiba ada yang menggedor pintunya dia lihat gadis dari lubang celah pintunya ternyata misaki. Misaki gadis yang umurnya 17-18 tahunan. Dibukalah pintunya ternyata misaki mau mengajak ketemuan satou pada malam hari. Ketika malam tiba ternyata misaki mau menawarkan suatu projek kepada satou yaitu untuk merubah kebiasaan buruk atau dengan kata lain hikimorinya. Satou menyetujuinya dengan kontrak sebuah kertas yang dibuat oleh misaki. Dimulalah cerita ini dengan berbagai rintangan yang dihadapinya.
Pada awal-awal video kita akan dibuat kesal tentang tokoh utama yang bernama satou yang cuek, selalu berfikiran negatif, pecundang, dan berfikirnya imajinasinya terlalu berlebih, dan cenderung pikirannya kearah seks. Yang paling tidak aku suka ketika misaki telah berbaik hatinya kepada satou, akan tetapi satou malah menyikapinya dengan dingin dan cuek. Saya  menebak bahwa ini nanti ceritanya akan ada drama sedih dan ternyata benar saya telah dibuatnya mengis olehnya, lebih tepatya karena anime ini hampir mirip dengan kehidupanku sekan-akan moral ini juga menampar kepada diriku. Saya menduga anime memang dibuat begitu, yaitu  tokoh utama diberi kebaikan-kebaikan lalu dicampakkannya dan dengan ketidak pedualiannya. Sehingga dalam waktu yang ditentukan tokoh utama yang bernama satou ini menyesal akan kebaikan misaki ini. Satou menyesal bahwa dengan kedaan misaki yang sebenarnya yaitu dia menderita sejak kecil, sejak lahir ayahnya meninggal, lalu ketika ayahnya meninggal ibunya menikah lagi dengan pria seorang pemabuk dan ringan tangan dalam arti suka memukul, ketika masa kecil ibunya meninggal dan meninggal ini misterius tidak diketahui sebabnya. Bunuh diri ataukah kecelakaan, atau pembunuhan. Semenjak itu ayah misaki menyalahkan bahwa misakilah pembawa sial lalu dipululah misaki. Dengan peristiwa seperti itu paman dari ibu misaki ini mengasuhnya, sejak saat itu ketika misaki disekolahkan disana dia menjadi pendiam sulit bergaul. Sejak kenal satou menurut pamannya membuat misaki menjadi riang. Mengapa misaki memilih satou karena satou banyak kebiasaan buruk dalam tindakan yang dia amati dari atas kamarnya dan membuat misaki percaya diri bahwa ada yang lebih buruk daripada dia. Dia ingin hidupnya dengan berarti yaitu dengan menolong satou ini sebenarnya ia juga membutuhkan satou dari kesepian hidupnya. Jadi kalau menurut saya ini dalam kasus ini kedua pihak misaki dan satou ini saling menguntungkan.
        Tema yang di angkat sangat mengena sekali sangat relevan dengan kehidupan sehari-hari di jaman sekarang meskipun ini anime yang dibuatnya belum di tahun 2002 dimana pada tahun ini belum booming candu media social, melalui gadget yang namanya smartphone ini.  Anime ini mengangkat masalah-masalah candu yang dialamni anak muda jaman sekarang yaitu: kecanduan game, porno, mudahnya terpengaruh dengan yang sesuatu yang instan, terjebak MLM , dll. Serta akibat-akibat yang didapatkan dari masalah ini : seperti depresi, sering mengurung diri dikamar, pengangguran, sukan makan instan, sampai pada bunuh diri. Dari peristiwa ini membuat satou bisa belajar dengan pengalaman yang dia dapatkan dari masalah-masalah tersebut. Anime juga membahasa tentang pertanyaaan filosofi seperti pertanyaan teologis seperti apakah tuhan ada dan nanti dijelaskan jawabanya dalam alur filim-filmnya. Oleh karena tonton sendiri Anime terkhusus bagi kalian yang ingin bisa berubah dari perilaku anti sosial, kecanduan porno, game, dll.  
 
              kelebihan
        Anime ini juga serat moral karena sebab akibatnya sangat mengena meskipun dalam penggabaran terkesan seksual. Moral yang paling mengena adalah ketika satou mendapat musibah ditinggal oleh teman-temannya dan ibunya sudah memutus uang jata bulanan yang diberikannyan kepada satou karena kondisi ekoniminya yang menurun. Ketika menyadari seperti itu jika tidak keluar untuk bekerja maka ia akan mati kelaparan. Hinngga ia keluar berhasil keluar dari hikimokiriya dia berkata “pertanyaanya kenapa seseorang bisa bertahan dengan hikikomorinya? Jawabnya adalah karena factor makanan, pakaian dan tempat tinggal. Ya karena hidup itu harus bekarja. Itulah yang bisa menyembuhkan hikikomorinya. Menjadi hikimomiri itu menyenangkan tetapi tanpa makanan dan tempat tinggal itu berarti sama saja dengan mati, tidak  ada cara lain selain bekerja”.

        Kekurangan 
        Anime ini dalam penggambarannya terlalu vulgar. Jadi rating untuk melihat ini harus umur 18 tahun ke atas. Mudah ditebak alur ceritanya. Akan tetapi beberapa alur ceritanya tidak bisa ditebak sih.
        
        Kesimpulan
        Anime sangat recomendasi bagi bagi kalian yang ingin bisa berubah dari perilaku anti sosial, kecanduan porno, game, dll Karen anime ini  sangat serat moral. Yang bisa menampar anda untuk bisa berubah dari kebiasan-kebiasaan buruknya. Akan tetapi ingat kalau menonton harus disertai pemikiran yang dewasa. Hati-hati salah penafsiran dalam menyelesaikan masalah seperti minum obat-obat peneneng diri, atau sampai bunuh diri.